DPW PKS Riau Adakan Safari Dakwah


PKS Pelalawan | JRc - Menyambut pemilihan gubernur 2013 dan pemilihan umum 2014, DPW PKS Riau semakin merapatkan barisan dan melebarkan sayapnya untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.

Salah satu agendanya adalah melakukan safari dakwah ke daerah-daerah kabupaten dan kota se Riau dimulai hari ini hingga bulan april nantinya. Hal ini disampaikan oleh wakil ketua DPW PKS, Hasyim Aliwa pada acara pembukaan dan pelepasan rombongan pertama tim safari dakwah di Markas Dakwah PKS Riau (28/2).

Sekretaris Umum DPW PKS Riau, Suroyo, dalam sambutannya juga mengatakan bahwa acara ini untuk mengenalkan PKS kepada masyarakat demi mencapai target PKS Riau menjadi pemenang. Untuk itu maka target awalnya adalah mendirikan 100% DPRa.

“Target kita adalah mendirikan 100% DPRa se Riau. Tahun 2009 kemarin, DPRa kita hanya 27% dapat 5 kursi di DPRD. Sekarang sudah ada 85% DPRa. Kalau logika itu dimatematiskan, kita dapat 12 kursi” Papar Suroyo pada sambutannya di acara tersebut.

Pada kesempatan itu juga disampaikan komitmen mendukung Jhon Erizal (JE) sebagai calon gubernur Riau. Yaitu dengan mendongkrak popularitas JE.

Untuk perjalanan safari dakwah ini dimulai dari kecamatan kampar kiri, kabupaten kampar. Dan akan berlanjut hingga bulan april. Tiap rombongan berangkat setiap kamis dan pulang hari senin malam. (RHK)

0 Response to "DPW PKS Riau Adakan Safari Dakwah"

Posting Komentar