Gantikan Bung Anis, Sohibul Iman Siapkan 4 Jurus Perbaikan DPR



Islamedia - Calon Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat, Sohibul Iman, mengakui citra Dewan sedang dalam keadaan terpuruk sehingga harus menjadi prioritas untuk dibenahi. "Sebagai bagian dari pimpinan, kami ingin fokus memperbaiki citra," kata Sohibul di kompleks parlemen, Senayan, Selasa, 11 Februari 2013 sebagaimana dilaporkan Tempoco.


Empat jurus yang diancangkannya meliputi penegakkan kode etik DPR, peningkatan transparansi proses, peningkatan produktivias legislasi, dan mempermudah akses publik terhadap produk-produk DPR.

Untuk memperbaiki martabat Dewan, Sohibul menyatakan akan memperketat pelaksanaan kode etik Dewan. Sohibul juga akan melakukan transparansi seluruh proses di DPR, baik legislasi, penganggaran, maupun pengawasan.

Kualitas dan kuantitas produk legislasi, kata Sohibul, juga akan diperbaiki. Dia mencontohkan, banyak undang-undang yang dibatalkan oleh Mahkamah Konstitusi pada saat diuji materi oleh publik. "Jadi tidak hanya perbaikan jumlah produk legislasi, tetapi juga kualitas," kata Sohibul.

Sohibul juga mengatakan akan membangun sistem yang terbuka dan mudah diakses oleh publik, seperti hasil rapat dan kunjungan kerja serta produk kedewanan. Menurut dia, jika hasil kinerja Dewan bisa diketahui oleh publik, persepsi masyarakat terhadap DPR juga akan semakin baik.

Sohibul menggantikan posisi Bung Anis yang mengundurkan diri sebagai Wakil Ketua DPR dan anggota DPR karena terpilih menjadi Presiden PKS. Rencananya, pengganti Sohibul akan diumumkan oleh PKS hari ini.  [okezone/tempo]

0 Response to "Gantikan Bung Anis, Sohibul Iman Siapkan 4 Jurus Perbaikan DPR"

Posting Komentar