PKS Pelalawan Bagi-bagi Masker Gratis



Kondisi kabut asab di Pangkalan Kerinci mendapatkan perhatian hampir semua kalangan. Didepan Kantor DPD PKS Pelalawan, membagikan masker gratis bagi pengguna jalan.

PKS Pelalawan | Kabut asap yang menyelimuti Pangkalan Kerinci sejak pekan lalu belum juga menunjukkan akan segera hilang, malahan setiap hari makin tebal dan menyesakkan nafas. Melihat kondisi ini, DPD PKS Pelalawan membagi-bagikan masker gratis untuk warga Kota Pangkalan Kerinci. Acara ini dilakukan didepan kantor DPD PKS Pelalawan di Jl. Akasia Gg. Cinta Damai.

Tepat pukul 16.00 wib belasan kader PKS telah berkumpul di Markaz Dakwah DPD PKS Pelalawan untuk ikut aksi tebar masker gratis, yang dipimpin langsung oelh Wakil Ketua DPD PKS Pelalawan, Sukaeni dan Sekretaris DPD Pelalawan H. Abdullah. Hal ini dilakukan sebagai rasa empati PKS Pelalawan akan buruknya kondisi udara dan cuaca di Riau khususnya di Pangkalan Kerinci akibat meluasnya asap yang berasal dari kebakaran hutan di beberapa daerah di Riau baik disengaja ataupun tidak disengaja. 

“Acara ini kami lakukan karena kami juga peduli dengan lingkungan. Dan kabut asap ini juga tidak baik untuk kesehatan, jadi untuk mengantisipasi masalah itu, maka kami sengaja memberikan masker secara gratis, jumlahnya ada ratusan masker” ucap seorang kader PKS disela-sela pembagian masker tersebut. Antusias warga yang melintasi jalan sangat besar, malah ada yang mengira PKS sedang jualan masker, tapi setelah dijelaskan mereka sangat senang.

“Kami kira tadi itu ada yang jual masker, tapi ternyata PKS yang membagikannya secara cuma-cuma, saya senang menerimanya. Semoga acara seperti ini tetap berlanjut” tutur seorang pengendara motor yang melintas.

Selanjutnya setelah selesai membagi-bagikan masker, Kader PKS melaksanakan ifthor sunnah di Markaz DPD PKS Pelalawan [Fath]





0 Response to "PKS Pelalawan Bagi-bagi Masker Gratis"

Posting Komentar